The Power of Content, 3Ends bersama SEREMPAK” oleh IWITA (Indonesia Women IT Awareness)
BINUS BUSINESS SCHOOL bekerjasama dengan IWITA (Indonesian Women IT Awareness)/Organisasi Perempuan Tanggap Teknologi dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) menyelenggarakan Program SEREMPAK 2016 dalam bentuk kegiatan talkshow.
Kegiatan ini bertujuan dalam rangka meningkatkan kualitas hidup perempuan di era globalisasi sehingga diperlukan peningkatan kapasitasnya dalam mengakses dan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta dalam rangka mewujudkan kesetaraan gender di bidang TIK dimana diperlukan strategi dan media yang tepat dan berbasis masyarakat.
Tema dari kegiatan Talkshow adalah “The Power of Content, 3Ends bersama SEREMPAK” dimana pesertanya adalah 100 blogger dari wilayah DKI Jakarta. Sehubungan hal tersebut diatas kami memohon kesediaan Bapak & Ibu untuk hadir dan mendukung kegiatan tersebut, yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Kamis, 27 Oktober 2016
Waktu : 09.00WIB – 12.30 WIB
Tempat : BINUS FX Senayan R.602
Pembicara: Ina Agustini Murwani (Dosen MM Creative Marketing – BINUS BUSINESS SCHOOL)
Terimakasih atas perhatiannya.