Wilayah Utara Australia Promosi Pendidikan di Vietnam
Menteri Utama Wilayah Utara Australia, Adam Giles, akan mempromosikan wilayahnya sebagai pusat pendidikan internasional dalam kunjungannya ke Vietnam minggu ini.
Sebelum berangkat hari Senin (24/2/2014) ini, Giles mengatakan bahwa ia akan mencari cara agar siswa-siswa Vietnam belajar di daerah pinggiran wilayah utara.
"Menurut kami, ada kesempatan-kesempatan besar di sekitar kota Darwin, Palmerston dan Alice Springs, tapi [kesempatan itu] bisa diperluas ke daerah-daerah pinggiran juga," ucapnya.
"Kunjungan ini akan mencari tahu bagaimana kita bisa memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan itu, dan kita akan mengundang pemangku kepentingan dari Vietnam untuk mengunjungi Wilayah Utara," jelas Giles.
Giles mengatakan bahwa ia juga akan menginspeksi kloter pertama kerbau yang baru-baru ini dikirim dari Darwin ke Vietnam.
"Kita akan ke sana, memeriksa kerbau yang baru tiba, melihat bagaimana mereka diperlakukan, dan memastikan bahwa isu kesejahteraan hewan ditangani secara sepantasnya di Vietnam," jelasnya.
" Tapi juga memberi respon positif bagi pemangku kepentingan Vietnam untuk memastikan bahwa mereka tahu kita ingin terus mendukung pengembangan perdagangan di masa depan," kata Adam Giles.