ABC

Wanita ini Tabrak Rumah dan Mobil Patroli Polisi dengan Mobil Curian

Seorang wanita menabrakan kendaraan curian yang dikendarainya ke mobil patroli polisi sebelum akhirnya menghantam sebuah rumah ketika mencoba menghindari pengejaran polisi di Adelaide.

Mobil curian yang menabrak sebuah rumah di Warradale.
 
 
Pengemudi wanita itu terlihat di Pusat Pengobatan Marion sebelum pukul 2:30 dini hari waktu setempat, dimana terjadi kasus pencurian uang dari sebuah rumah yang dibobol maling.
 
Polisi menduga wanita itu mengendarai sebuah mobil curian dan kemudian dikejar oleh polisi.
 
Wanita tersebut kemudian memundurkan mobilnya dan sengaja ditabrakan ke mobil petugas patroli di Jalan Prunus dekat Warradale, Adelaide sebelum akhirnya menabrak sebuah rumah di Gangara Court yang merupakan jalan buntu.
 
Wanita itu dilarikan ke RS. Flinders dengan luka yang tidak membahayakan di bagian kepala.
 
Polisi yang melakukan pengejaran terhadap wanita tersebut mengalami luka ringan dan sudah bisa kembali bekerja pada Senin  mendatang.
 
Polisi mengatakan wanita berusia 34 tahun akan dituntut dengan pasal melakukan pelanggaran kejahatan serius, pencurian dan terlibat dalam pengejaran polisi, dan dua tuduhan kerusakan rumah ketika meninggalkan rumah sakit.
 
Wanita ini tidak dibolehkan mengajukan jaminan uang dan sidang akan menjalani persidangan di Pengadilan Magistrasi Adelaide Senin besok.