ABC

Tingkat Pengangguran Australia Turun

Tingkat pengangguran di Australia turun dari 6,1 persen menjadi 5,8 persen, dengan bertambahnya 18.100 pekerjaan bulan lalu. Penurunan ini cukup mengejutkan, karena rata-rata ekonom meramalkan tingkat pengangguran sebesar 6,1 persen bulan Maret 2014 lalu.

Jumlah jam kerja yang dilakoni penduduk Australia juga meningkat sebanyak 0,5 persen menjadi 1,62 miliar.

Akibatnya, dollar Australia meningkat. Pada jam 11:35 AEST, nilainya menjadi 94,35 sen Amerika.

Namun, kebanyakan pekerjaan yang bertambah -kira-kira 40.200 – adalah pekerjaan paruh waktu. Sedangkan sekitar 22.100 pekerjaan hilang.

Proporsi penduduk yang bekerja atau mencari kerja -yaitu tingkat partisipasi-turun dari 64,9 menjadi 64,7 persen. Ini berarti kelemahan pasar tenaga kerja masih berlanjut.

Tingkat pengangguran dengan tren yang lebih stabil juga terus meningkat menjadi 6 persen.

Menurut ekonom CommSec, Savanth Sebastian, diperkirakan 88.000 pekerjaan telah diciptakan sejak awal 2014.

"Pasar tenaga kerja menunjukkan gejala menjadi stabil, karena angka pengangguran sudah memuncak sebelumnya, atau hampir memuncak," tulis Sebastian.

Bank ANZ mengadakan survei iklan lowongan kerja yang dipandang sebagai indikator awal tren ketenagakerjaan.

Kepala bidang ekonomi Australia di ANZ, Justin Fabo, mengatakan bahwa angka terakhir dari Biro Statistik Australia mulai menggambarkan perbaikan iklan lowongan kerja yang terlihat selama beberapa bulan terakhir.

"Saat ini, kondisi pasar tenaga kerja membaik lebih cepat dibanding yang diramalkan [Bank Sentral Australia] RBA," ucapnya.

Fabo meramalkan bahwa lapangan tenaga kerja akan terus bertambah besar dalam beberapa bulan ke depan.

"Ketidakpastian yang paling penting adalah seberapa besar pertumbuhan lapangan kerja akan dihambat oleh hilangnya pekerjaan yang diakibatkan selesainya proyek-proyek pertambangan," katanya.

Penting diingat bahwa data tenaga kerja Biro Statistik hanyalah berupa estimasi.

Menurut Biro Statistik Australia, ada 95 persen kemungkinan bahwa perubahan kondisi ketenagakerjaan pada bulan Maret adalah antara penambahan 75.500 pekerjaan dan hilangnya 39.300 pekerjaan, dan tingkat pengangguran antara 5,5 dan 6,3 persen.