ABC

Taiwan bantah diplomasi buku cek dekati negara Pasifik

Taiwan menolak tuduhan terlibat dalam diplomasi buku cek di Pasifik dan membeli loyalitas negara negara miskin dengan imbalan bantuan .

Taipei yang memiliki hubungan dengan enam negara di Pasifik yakni Kepulauan Solomon , Kiribati, Kepulauan Marshal , Nauru , Palau dan Tuvalu sedang berupaya mencegah negara negara tadi mengalihkan loyalitas ke China .

China masih mengklaim pulau yang memiliki pemerintahan itu sebagai bagian dari wilayahnya sambil berusaha me-reunifikasi, salah satunya bila perlu menggunakan kekerasan.

Perwakilan Taiwan untuk Australia, Katharine Chang, kepada program Asia Pasific membantah negaranya terlibat dilomasi buku cek di kawasan sebagai bagian strategi pengakuan buat Taipei.

Audio: Taiwan reject chequebook diplomacy tag (ABC News)

 

“Tidak ada lagi diplomasi buku cek. Kami pastikan semua bantuan yang kami tawarkan untuk membangun negara negara (pasifik), hasilnya harus sah dan prosesnya sesuai hukum,” jelas Chang.

Taiwan menyatakan bantuan kepada Pasifik adalah tentang berbagi kemakmuran ekonomi dan menyediakan bantuan praktis kepada sejumlah negara di bidang energi terbarukan, pelatihan keahlian, bantuan medis dan melindungi ketersediaan ikan tuna di kawasan itu.

Chang bahkan mengklaim hubungannya tidak  dalam bentuk diplomasi buku cek namun saling menguntungkan.

“Kami tidak memberi mereka ikan. Tapi kamu mengajarkan memancing. Dengan begitu anda bisa memiliki banyak ikan untuk dimakan. Itulah cara Taiwan bekerjasama dalam menawarkan bantuan kepada sekutu Taiwan di Pasifik. Semua negara negara tadi menghargai hubungannya dengan kami,” ungkapnya.

Chang berpendapat hubungan Taipei-Beijing sangat bagus dalam hal pariwisata dan kerjasama antar keduanya terlepas perbedaan pandangan soal kedaulatan.

“Daratan mengklaim kedaulatan atas Taiwan yang benar-benar tidak berdasar,” katanya.

" (Tapi) tahun lalu saja , 2,5 juta warga China mengunjungi Taiwan melalui pertukaran masyarakat … hubungan lintas-selat dalam kondisi yang terbaik dibandingkan dengan enam puluh tahun terakhir,” sambung Chang.

Menurut Chang,  Taipei mempertahankan hubungan yang kuat dengan Kepulauan Solomon kendati  menurut laporan, negara Perdana Menteri Gordon Darcy Lilo secara aktif mendekati Beijing .