ABC

Selamat Datang 2019! Inilah Sejumlah Hal yang Berubah di Australia

Hari ini adalah 1 Januari dan bagi Anda yang tinggal di Australia inilah beberapa pengingat apa saja yang akan berubah di Australia mulai tahun 2019.

Mulai dari harga listrik yang lebih murah, tapi biaya transportasi akan naik, sampai biaya pengambilan uang di ATM dan kursus gratis TAFE.

Selamat tinggal pajak tampon

Tampon
Pajak tampon dan pembalut sebesar 10 persen akan dihapuskan mulai 1 Januari.

Foto: Saskia Hampele

Mulai 1 Januari, pajak 10 persen untuk tampon dan pembalut tidak akan lagi berlaku.

Sejumlah negara bagian di Australia tahun lalu sepakat untuk membebaskan pajak untuk produk sanitasi, setelah kampanye selama 18 tahun.

Barang-barang yang akan dibebaskan pajak termasuk:

  • Tampon
  • Pembalut
  • Kap menstruasi
  • Pembalut bersalin
  • Pakaian dalam anti bocor

Harga transportasi naik

Penumpang di sebuah kereta di Melbourne
Harga angkutan umum di Melbourne akan meningkat hingga 2,2 persen.

ABC News: Danielle Bonica

Pengguna transportasi publik di Kawasan Ibukota Australia (ACT), Queensland, dan kota Melbourne akan mengalami biaya transportasi lebih mahal.

Tarif transportasi di ACT akan meningkat hingga 2,5 persen mulai 5 Januari 2019.

Untuk pemegang kartu konsesi akan menerima kenaikan harga 4,2 persen dari $2,40 menjadi $2,50. Kenaikan ini disebabkan oleh inflasi selama dua tahun sebelumnya, tetapi harganya belum naik saat itu.

Mulai 7 Januari, tarif angkutan umum di Brisbane dan komuter bus regional akan naik 1,8 persen, seiring dengan Indeks Harga Konsumen.

Tarif kendaraan umum di kota Melbourne juga akan naik hingga 2,2 persen mulai 1 Januari.

Dan bagi para pelajar, mereka dapat menggunakan kartu identitas sekolah yang telah disetujui, tanpa perlu kartu konsesi khusus.

Lebih sulit untuk dapatkan kartu kredit

Sebuah kartu kredit dipegang tangan orang
Aturan soal kartu kredit bermaksud agar memecahkan masalah hutang di Australia

AAP: David Crosling

Dibawah aturan Australian Securities & Investment Comission (ASIC), mulai 1 Januari penyedia kredit tidak boleh mengeluarkan kartu kredit dengan batas jumlah yang tidak dapat dibayar konsumen dalam waktu tiga tahun.

Skema ini ditargetkan untuk mengatasi masalah utang Australia dan kesalahpahaman dalam penjualan kartu kredit, mengikuti aturan komisi royal perbankan.

Dengan perubahan ini berarti pemohon kartu kredit baru perlu membuktikan bahwa mereka dapat membayar jumlah berikut:

Batas Kartu Kredit Syarat anggsuran setiap bulan
$5.000 $178
$10.000 $357
$15.000 $535
$20.000 $713

Sumber: Rate City

Catatan: perhitungan di atas berdasarkan perhitungan individu yang melunasi seluruh batasan kreditnya selama tiga tahun, termasuk biaya bunga rata-rata tingkat bunga 17,04 persen.

Kemungkinan ada kemudahan untuk pembiayaan cicilan rumah

Pemandangan perumahan dari atas bukit
Penyedia pinjaman telah dipaksa untuk batasi pinjaman rumah hanya bunga hingga 30 persen

Flickr: Denisbin

Pengatur keuangan akan mencabut pembatasan ‘pinjaman hanya bunga’ untuk cicilan rumah, sehingga pemberi pinjaman terpaksa membatasi ‘pinjaman hanya bunga’ yang hanya sampai 30 persen.

Kepala Penelitian CoreLogic, Cameron Kusher, mengatakan kepada ABC bahwa hal tersebut telah membuat “lebih muda bagi mereka yang akan sampai pada akhir cicilan ‘pinjaman hanya bunga’, atau yang sedang mengalami kesulitan keuangan, untuk mengatur kembali pembayaran.”

Kepala ekonom JP Morgan, Sally Auld, mengatakan hal itu juga dapat mengarah pada penurunan suku bunga untuk ‘pinjaman hanya bunga’, karena pinjaman tersebut secara signifikan lebih tinggi setelah peraturan APRA

Pelanggan bank NAB terkena biaya tarik ATM

ATM milik radiATM
Pelanggan NAB harus membayar $2 jika harus hendak gunakan rediATM

Flickr: Michael Coghlan

NAB telah mengumumkan tidak akan lagi menjadi bagian jaringan rediATM, yang dioperasikan oleh Cuscal, mulai 1 Januari 2019.

Artinya, pelanggan akan terkena biaya $2 ketika menggunakan RediATM di seluruh Australia.

NAB telah menyarankan para pelanggannya untuk menarik dana dari ATM bebas biaya, termasuk ATM milik NAB dan ATM milik bank besar lainnya: Commonwealth, Westpac, dan ANZ.

Harga listrik mungkin turun

Tagihan listrik dengan kalkulator
Sejumlah penyedia listrik akan berikan potongan harga tentunya dengan beberapa persyaratan

ABC News: Natasha Johnson

Di New South Wales (NSW), ACT, Queensland dan Australia Selatan, pemegang kartu konsesi atau pelanggan yang tidak mendapatkan diskon, akan secara otomoatis mendapatkan potongan harga listrik mulai 1 Januari.

Origin Energy akan memberikan pemegang kartu konsesi di negara-negara kepada mereka yang belum mendapat penawaran harga dengan diskon 10 persen secara otomatis, sementara EnergyAustralia akan secara otomatis menerapkan diskon 15 persen pada penggunaan listrik dan gas untuk pelanggan kartu konsesi yang memenuhi syarat.

EnergyAustralia juga akan menjaga harga listrik dengan tarif tetap untuk pelanggan di Victoria, New South Wales, Australia Selatan dan ACT pada 2019, dan akan memotong harga untuk pelanggan Queensland.

Sementara ribuan Victoria juga akan Ribuan orang Victoria juga akan mendapat pptongan harga listrik dari EnergyAustralia, Origin dan AGL.

Beberapa kursus TAFE di Victoria akan gratis

Berita baik untuk warga di negara bagian Victoria: pemerintah akan menanggung biaya untuk 30 jenis kursus TAFE dan 18 kursus sebelum magang.

Tapi penawaran ini hanya tersedia jika Anda berkewarganegaraan Australia atau Selandia Baru dan berusia di bawah 20 tahun, yang hendak meningkatkan keterampilan, atau sedang menganggur, atau ingin berganti karir.

Daftar “kursus prioritas” yang akan dibayar oleh Pemerintah meliputi:

  • Akuntansi
  • Layanan untuk lanjut usia
  • Pertanian
  • Layanan Gigi
  • Layanan Masyarakat
  • Kesehatan mental
  • Keperawatan
  • Keahlian pipa saluran air

    Daftar lainnya bisa Anda baca disini.

Orang tua baru di NSW mendapat paket

Paket dengan sejumlah barang-barang yang akan diberikan pemerintah NSW
Pemerintah negara bagian New South Wales akan memberikan paket untuk bayi-bayi baru lahir.

Foto: NSW Government

Pemerintah NSW mengumumkan Juni tahun 2018 lalu, bahwa $7,6 juta akan dianggarkan untuk membeli paket berisi produk bayi yang akan diberikan kepada para orang tua baru.

Nilai total dari paket tersebut bernilai sekitar $300.

“Terutama jika ini adalah anak pertama Anda, ini akan berguna, tapi kami ingin memberikannya pada semua bayi baru lahir,” kata kepala negara bagian NSW, Premier Gladys Berejiklian.

Isi paket itu diantaranya:

  • Sebuah kantung tidur
  • Alas untuk ganti popok
  • Bungkus muslin
  • Termometer mandi dan kamar
  • Sikat gigi bayi
  • Bantalan payudara
  • Perlengkapan P3K
  • Dan masih banyak lainnya, seperti tissue basah bayi, krim, lap muka

Akan ada juga potongan harga hingga $100 untuk sejumlah kegiatan, seperti kelas seni, menari dan pelajaran drama untuk anak-anak usia sekolah. Subsidi serupa sudah dilakukan untuk partisipasi kegiatan olahraga.

Pemerintah juga akan memberikan subsidi untuk anak usia tiga tahun untuk masuk pre-school selama dua hari seminggu. Sebelumnya subsidi hanya tersedia untuk setahun sebelum sekolah.

Pegawai negeri, termasuk guru, perawat, dan polisi juga akan mendapatkan 10 hari cuti rumah tangga dan keluarga yang dibayar setiap tahun, sama dengan pekerja di sektor swasta.

Anak-anak di Australia Barat wajib divaksin

Seorang bayi sedang disuntik
Kepala sekolah akan didenda hingga lebih dari Rp 10 juta jika tidak berlakukan peraturan baru.

ABC News: Natasha Johnson

Mulai 1 Januari, anak-anak yang tidak atau kurang divaksinasi akan dilarang bersekolah selama wabah penyakit, di bawah kebijakan “no jab, no play”.

Peraturan baru juga berarti taman kanak-kanak, sekolah dan pusat pengasuhan anak akan diminta mengumpulkan dan melaporkan status imunisasi anak-anak yang ada dalam pengasuhan mereka.

Kepala sekolah akan didenda hingga $1.000 jika mereka mengizinkan anak untuk datang ke sekolah yang tak sesuai dengan aturan Departemen Kesehatan, begitu juga dengan pemilik pusat pengasuhan anak.

Pengasuh anak di Australia Selatan dapat bantuan dana lebih banyak

Di Australia Selatan, ada beberapa kabar baik bagi para pengasuh anak-anak, yang akan terus menerima dukungan dana dari pemerintah sampai anak tersebut berusia 21 tahun.

Sebelumnya, bantuan untuk anak-anak dihentikan setelah anak asuhnya berusia 18 tahun.

Pajak gaji juga tidak akan lagi berlaku untuk bisnis yang berpenghasilan kurang dari $1,5 juta dalam setahun.

Foto taksi yang dipasang diatas mobil
Sejumlah pihak menyayangkan penghapusan pengawas keamanan di pangkalan taksi.

ABC News: Gary Rivett

Di hari pertama 2019 juga, pada malam hari pangkalan taksi di perkotaan tidak akan lagi diawasi penjaga keamanan, baik dari tingkat pemerintah negara bagian atau industri taksi.

Oposisi pemerintah negara bagian dan para pendukung kampanye anti kekerasan rumah tangga mengatakan bahwa penghapusan ini akan mengurangi keselamatan, terutama bagi perempuan.

Artikel ini dirangkum dari laporan berbahasa Inggris yang bisa dibaca disini.