ABC

Seekor Koala Tersangkut Di Pagar Di Adelaide

Seekor koala yang penasaran berhasil dibebaskan dari sebuah pagar di pembangkit listrik di selatan Adelaide, Australia Selatan.

Perusahaan penyuplai listrik di Australia Selatan (SA), SA Power Networks mengatakan marsupial itu ditemukan di Gardu Induk Happy Valley pada Sabtu (14/7/2018) pagi setelah kepalanya tersangkut di pagar logam industri.

Koala itu berhasil diselamatkan oleh tim penyelamat satwa – Fauna Rescue SA dan St Marys SA Power Networks.

Koala itu dibawa untuk diperiksa dan dilepaskan kembali ke alam liar.

Manajer perusahaan dari SA Power Network, Paul Roberts mengatakan koala jantan kecil yang malang itu beruntung tidak mati.

“Sudah pasti dia koala yang beruntung karena tidak masuk ke gardu, jika dia naik ke gardu, dia akan berada di bawah ancaman cedera yang sangat serius atau kematian,” katanya.

“Kenyataannya hewan-hewan memang mendatangi jaringan listrik dan jika demikian beberapa dari mereka terbunuh oleh listrik karena tersengat tegangan tinggi … khususnya di gardu induk.

“Jadi, mungkin untungnya koala ini terjebak di pagar daripada berhasil masuk menyusup ke bawah pagar dan masuk ke lokasi gardu.

"Jadi dia seekor koala yang beruntung."

Paul Robert mengatakan koala itu ditemukan oleh seseorang yang lewat yang kemudian memberitahukan pihak berwenang, dan koala itu juga “dikenal’ oleh tim penyelamat fauna.

Operator hotline Fauna Rescue SA, Sally Selwood mengatakan ini bukan pertama kalinya dia menerima laporan seperti itu.

“Ketika personil kami tiba, mereka mengenali koala ini memang berulang kali terjebak di pagar,” katanya.

“Dia sudah mengenal kami karena dia sudah pernah diselamatkan sebelumnya, dia punya telinga berwarna kuning.

“Dia tampaknya memang seekor koala yang senang mendapat masalah.

“Dia pernah ditangkap di halaman dengan anjing sebelumnya, dia sepertinya sering menemukan dirinya dalam situasi yang buruk.”

Dia mengatakan koala tersebut – yang mereka kenal sejak tahun 2016 – “tidak terlalu cerdas” dan sebenarnya bisa saja dia melepaskan diri dari pagar jika dia duduk.

Dengan berat 9,4 kilogram, koala “sehat” itu dilepaskan kembali ke alam liar di hutan semak di dekatnya dan mengatakan bahwa umum bagi koala untuk mendapati diri mereka dalam kesulitan dengan pagar di perkotaan.

"Mereka berada di pinggiran kota karena mereka tidak memiliki habitat."

Simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.