ABC

Saluran Air Hampir Telan Beberapa Mobil di Port Melbourne

A sinkhole has swallowed cars and three houses have been flooded after a water main burst at Port Melbourne.

Dalam gambar seperti yang terlihat dalam  film, beberapa mobil masuk ke dalam lobang besar di kawasan Port Melbourne, setelah saluran air di daerah tersebut pecah.

Lubang besar terjadi setelah saluran air bocor di Port Melbourne. (ABC News: Roy Frattinger)

Peristiwa tersebut terjadi di Liardet Street, dan salah seorang warga di sana Chris Browne termasuk yang menjadi terganggu karena saluran air di rumahnya terhenti.

"Kami terbangun dengan suara orang mengobrol di luar rumah. Kami melihat jam dan sekitar jam 3 pagi." katanya.

"Polisi kemudian mengetuk pintu dan rumah kami kebanjiran."

Warga setempat harus memindahkan mobil dari kawasan yang tergenang, karena air mulai meningkat di sekitar.

Warga terpaksa memindahkan mobil mereka setelah air mulai membanjiri kawasan perumahan mereka. (ABC News)