ABC

Salah Satu Pulau di Tasmania Akhirnya Bebas Hama

Salah satu pulau di negara bagian Tasmania, pulau Macquarie, yang masuk dalam daftar warisan dunia, akhirnya dinyatakan bebas hama setelah 7 tahun mengupayakan kampanye bebas hama tikus dan terwelu (sejenis kelinci).

Pulau Macquarie terletak di 1500 km sebelah tenggara pulau utama Tasmania.

Di tahun 2007, Pemerintah Federal Australia dan Pemerintah Negara Bagian Tasmania bersama-sama mendanai proyek pembasmian hama tikus dan terwelu di lahan seluas 13.000 hektar, dengan bujet sebesar 25 juta dolar.

Program perangkap hama dijalankan terlebih dahulu, sebelum para pemburu beserta anjing mereka diterjunkan untuk membasmi hewan-hewan pengganggu tersebut.

Sejak dua tahun lalu, program pengawasan kampanye ini tak mendeteksi hama. Dan karenanya, program pembasmian dinyatakan sukses. Program pengawasan dilakukan secara intensif.

“Kami punya beberapa tim yang menjelajah pulau hari demi hari, menyisir areal seluas 92.000 km, memburu tiap sudut dan celah yang bisa ditelusuri, memastikan tak ada hama, terwelu ataupun hewan pengerat lain yang tertinggal, “ ungkap Keith Springer, manajer program pengawasan ini.

Program yang patut diperhitungkan di tingkat dunia

Pemerintah Tasmania menuturkan, kampanye ini adalah program pembasmian hama tersukses di sebuah pulau, yang pernah dijalankan.

Dalam wawancara dengan radio lokal ABC, mantan manajer proyek pembasmian hama, Noel Carmichael, mengatakan, sukses kampanye ini layak diperhitungkan di tingkat dunia.

“Kesuksesan kampanye di pulau Macquarie ini menjadi perhatian banyak pihak, karena hama seperti terwelu dan tikus belum pernah sukses dibasmi di atas pulau seluas ini sebelumnya,” jelas Noel.

Sementara Keith Springer mengungkapkan, pihak di pulau lain yang juga melaksanakan program pembasmian hama sangat ingin belajar dari kesuksesan di pulau Macquarie ini.

“Kami telah membagi kisah sukses ini kepada mereka yang menjalankan program serupa di pulau Georgia Selatan, Inggris,” ujarnya.