ABC

Rumah Pohon Setinggi 50 Meter di Perth Masuki Usia 75 Tahun

Sebelum penggunaan pesawat, drone atau satelit untuk pemantauan, Australia Barat masih menggantungkan diri pada petugas yang ditempatkan di puncak pohon untuk memantau kebakaran hutan. Salah satu rumah pohon itu kini masih bertahan dan memasuki usia 75 tahun.

Menurut Roger Underwood, di hutan sekitar Kota Perth dan di Dwellingup serta Harvey, banyak perbukitan dan bebatuan yang cocok untuk dijadikan tempat pemantauan.

Namun hutan-hutan karri purba (hutan dengan pohon ekaliptus tinggi – red.) di sekitar daerah Manjimup dan Pemberton, dengan pepohonan setinggi 50 meter dan lahan yang relatif rata, membawa tantangan tersebiri. Yaitu, bagaimana menemukan tempat yang lebih tiinggi dari pepohonan tersebut.

“Langkah pertama pengendalian kebakaran hutan adalah mendeteksi api. Yaitu dengan memiliki cara mendeteksi saat apinya muncul, menentukan lokasinya dan melaporkannya,” kata Underwood kepada ABC.

The Diamond Tree lookout in 1997.
Foto rumah pohon Diamond Tree di tahun 1997.

Flickr: John Evans

“Para pengawas kehutanan terhalang ketika coba membuat sistem pendeteksian api di sana,” jelas Underwood serya menambahkan, “Saat itu tak ada tempat untuk membuat pemantauan.”

“Saat itulah mereka muncul denganide menggunakan pohon itu sendiri. Daripada jadi masalah, pohon itu bisa jadi solusi,” tambahnya.

Dua masih bisa dinaiki

Antara tahun 1937 dan 1952 terdapat 9 rumah pohon tempat pemantauan yang dibangun di area hutan karri.

Kini masih ada dua yang bisa dinaiki, yaitu rumah pohon Diamond Tree dan Gloucester Tree, keduanya setinggi lebih 50 meter.

The Diamond Tree ladder is made of 130 steel pegs.
Tangga di pohon Diamond Tree terdiri atas 130 pasak baja, tadinya terbuat dari pasak kayu.

Flickr: Amanda Slater

Usia kedua pohon itu tidak diketahui pasti namun diperkirakan paling tidakl berusia 250 tahun.

Dirayakan

Pada Sabtu (26/11/2016) pekan ini sekelompok peminat akan berkumpul di lokasi pohon Diamond Tree guna merayakan 75 tahun sejak rumah pohon untuk pemantauan itu didirikan di sana.

Mereka juga akan merayakan sejumlah “pahlawan yang terkait dengan pembangunan tempat pemantauan api tersebut,” ujar Underwood.

“Yang pertama adalah Don Stewart yang merupakan pengawas hutan di sini,” jelasnya.

“Dialah yang memikirkan ide berani untuk membuat tangga ke atas pohon itu dan menempatkan kabin di puncak pohon yang disambung dengan telepon serta menempatkan orang yang akan memantau api dari atas sana,” kata Underwood.

Orang kedua yang di anggap berjasa adalah rekan Stewart bernama Jack Watson, yang memanjat sebanyak 40 pohon untuk menemukan yang paling tinggi dan paling cocok digunakan.

The view from the Diamond Tree lookout.
Pemandangan dari atas rumah pohon Diamond Tree.

Flickr: Jimmy Chen

“Agak luar biasa karena pohon-pohon karri bukan hanya tinggi namun juga sedikit dahannya,” kata Underwood lagi.

“Tidak seperti memanjat pohon dari satu dahan ke dahan lainnya. Ini kita harus manjat lurus ke atas,” tambahnya. “Kulit pohon karri sulit karena saat basah akan berminyak dan sangat licin … orang-orang itu rata-rata memiliki kuku yang panjang”.

Pahlawan ketiga bernama Dick Sprogue yang terkenal suka memangkas dahan-dahan pohon karri.

“Dia orang yang biasa merangkak di puncak-puncak pohon dan membersihkan dahannya,” katanya.

“Bayangkan saja berada di atas sana, 200 kaki dari tanah, di pohon yang bergoyang, mengayunkan kapak untuk memotong dahan-dahan. Orang-orang ini tangguh dan pemberani,” tambah Underwood lagi.

Peringatan bagi pemanjat

Sebanyak 8 rumah pohon dipergunakan untuk tempat pemantauan setiap musim musim panas pada tahun 1973.

“Dari tadinya 9 pohon, salah satunya dinamai Big Tree, turut terbakar namun untungnya tak seorang pun berada di atas sana saat kejadian,” tutur dia.

Pohon lainnya di daerah Pemberton kehilangan rumah pohonnya saat terjadi badai angin Cyclone Alby di tahun 1979, sementara pohon yang lainnya lagi sudah lapuk dan mati.

Baik rumah pohon Gloucester dan Diamond kini telah direstorasi dan dinaiki ribuan pengunjung setiap tahun.

The base of the Diamond Tree
Yang ingin naik ke rumah pohon the Diamond Tree diperingatkan untuk berhati-hati.

Flickr: doc44

Pihak Department of Parks and Wildlife setempat memperingatkan para pemanjat harus berhati-hati saat menaiki pohon yang hampir tegak lurus tersebut.

Meskipun tak pernah ada yang meninggal karena menaiki pohon itu, namun tercatat dua orang terkena serangan jantung setelah menaikinya, demikian disebutkan dalam situs Pemberton Visitors Centre.

Diterbitkan Pukul 13:30 AEST 23 November 2016 oleh Farid M. Ibrahim dari artikel berbahasa Inggris.