ABC

Pertanian di Australia Kebanjiran Pekerja Asing, Produksi Diharapkan Naik

Produksi buah dan sayuran di Queensland, Australia diperkirakan akan meningkat di Australia, seiring banyaknya pekerja internasional yang kembali bekerja di ladang-ladang pertanian.

Salah satu kawasan yang menghasilkan sayuran di Australia adalah Bowen di utara negara bagian Queensland.

Dengan suhu udara lebih hangat, Bowen menjadi pemasok utama buah dan sayuran bagi Australia selama musim dingin antara bulan Juni sampai Agustus.

Sejak perbatasan Australia dibuka, semakin banyak 'backpacker' dan pekerja lain terus mendatangi Bowen, sehingga produksi buah dan sayuran diperkirakan akan terus meningkat.

Jamie Jurgens, direktur eksekutif Vee Jay's Kalfresh, mengatakan bisnis yang dijalankannya sudah memiliki pekerja yang cukup, bahkan harus menolak mereka yang ingin bekerja.

Keadaan ini sangat berbeda dengan beberapa tahun lalu, ketika industri pertanian mengalami kekurangan pekerja yang parah karena pandemi COVID-19.

"Selama COVID, kami tidak memiliki pekerja dari kalangan backpacker sama sekali," kata Jamie.

Ia mengatakan para petani sudah mengambil langkah dengan mendatangkan pekerja dari kawasan Pasifik lewat program Pacific Australia Labour Mobility  (PALM) untuk mengisi kekurangan pekerja.

Colllete Williams dari Jarinngan Pekerja Pertanian Queensland  mengatakan para pemilik lahan perkebunan dan pertanian kini dalam posisi yang baik.

"Kami kedatangan sejumlah besar pekerja yang menggunakan Working Holiday Visa dan juga backpacker ke sini," katanya.

Collette mengatakan banyaknya pekerja yang datang berasal dari kampanye besar-besaran yang dilakukan untuk menarik pekerja datang ke Queensland.

Inisiatif bernama 'Pick Paradise' pertama kali diluncurkan bulan September tahun lalu, bersamaan dengan dimulainya musim panen mangga, lalu diluncurkan kembali bulan April menjelang panen sayuran untuk musim dingin.

"

"Kami sekarang mendekati musim panen tertinggi, jadi selalu ada kebutuhan untuk terus memiliki tenaga kerja yang tersedia sehingga kampanye Pick Paradise  akan terus berlanjut sepanjang musim," ujar Collette.

"

Produksi meningkat

Pakar pertanian di Bowen Jessica Volker mengatakan dengan kembalinya pekerja internasional dan kondisi cuaca yang bagus, maka besar kemungkinan produksi buah dan sayuran akan melimpah di Australia tahun ini.

Menurutnya akan banyak tersedia cabe dan tomat, sehingga harga di supermarket diperkirakan akan turun dari harga saat ini.

"

"Tetapi saya juga berharap konsumen juga akan membeli lebih banyak, karena akan membantu para petani," katanya.

"

Jamie mengatakan konsumen di Australia tidak akan lama lagi mendapatkan sayur dan buah segar yang selama ini menjadi favorit mereka.

"Kami perkirakan sekitar dua atau tiga minggu lagi panen buah dan sayur akan keluar dari kawasan ini. Semuanya terlihat positif," katanya.

"Mudah-mudahan permintaan akan tinggi, saya berharap warga ingin makan banyak buah dan sayuran."


Artikel ini diproduksi oleh Sastra Wijaya dari  ABC News