ABC

Pengadilan NSW : Polisi tak perlu jawab pertanyaan dalam investigasi

Asosiasi Polisi negara bagian New South Wales menyambut gembira keputusan pengadilan yang membolehkan seorang polisi tidak menjawab pertanyaan mengenai kasus penembakan seorang wanita bulan Mei lalu. 

Bulan Mei lalu, seorang polisi New South Wales, Errol Baff, menembak seorang wanita di Coffs Harbour. 
 
Sewaktu dilakukan investigasi, Baff menolak menjawab pertanyaan dengan alasan menggunakan hak privilege untuk tidak memberi keterangan yang bisa memberatkan diri sendiri.
 
Minggu ini Pengadilan Tinggi New South Wales mengukuhkan privilege itu, keputusan yang mengalahkan tuntutan Kepala Polisi.
 
Ketua Asosiasi Polisi New South Wales , Scott Webber, mengatakan, ini merupakan kasus ujian dan kemenangan bagi semua anggota kepolisian.
 
"Ini artinya polisi mempunyai hak yang sama seperti halnya semua warga lainnya," katanya.
 
Ia menambahkan, "Keputusan itu juga bisa berimplikasi pada pengusutan terhadap insiden-insiden kritis di masa mendatang. Yakni bahwa mereka tidak bisa dipaksa menjawab pertanyaan bilamana dikatakan telah melakukan pelanggaran kriminal."