ABC

Oposisi Australia ingin tingkatkan standard guru

Oposisi Australia mengatakan ingin memulihkan respek terhadap profesi guru.

Koalisi oposisi merilis kebijakan pendidikannya kemarin dan mengatakan akan meningkatkan standard guru.

Akan tetapi koalisi tidak berpendapat pembatasan nilai masuk universitas sebagai jawabannya.

Sebaliknya kebijakannya akan mendorong fokus pada kemampuan komunikasi yang baik dan layanan masyarakat.

Koalisi juga mengatakan ingin bekerjasama dengan perguruan-perguruan tinggi untuk memastikan agar mahasiswa jurusan keguruan memang benar-benar ingin menjadi guru.

Kebijakan pendidikan Koalisi juga menginginkan 25 persen sekolah negeri menjadi sekolah negeri independen di tahun 2017.

Sekolah negeri independen berwenang untuk memilih staf sendiri, tidak dipilihkan oleh Departemen Pendidikan.