ABC

Limbah Manusia Dimanfaatkan untuk Pupuk Pertanian di Australia

Jenis pupuk yang satu ini memang bagus untuk tanaman di lahan pertanian dan sedikit di hidung anda, tapi itu bukan pupuk standar yang biasa digunakan di lahan pertanain pada umumnya.

Sekitar 180.000 ton biosolid dihasilkan dari sistem pembuangan kotoran di Sydney setiap tahunnya, namun pihak berwenang tidak memiliki masalah untuk menyingkirkan limbah tersebut.

Biosolids, yang merupakan produk sampingan dari proses pengolahan limbah tersebut, terbukti sukses digunakan oleh para petani di New South Wales yang ingin memperbaiki kesehatan tanah dan meningkatkan hasil panen.

Biosolids itu dipanen dari 23 pabrik air limbah di Sydney, limbahnya diproses melalui reaktor yang juga menciptakan energi terbarukan yang dimasukkan kembali ke dalam sistem pengolahan air limbah.

Pabrik pembuatan bisolids
Biosolid ini ajan digunakan untuk pertanan di regional NSW.

ABC News: Uma Patel

Biosolids itu kemudian diangkut dengan truk untuk dikirim ke sekitar 20 peternakan di barat tengah negara bagian New South Wales, serta beberapa lokasi rehabilitasi tambang.

Stuart Kelly menukar pupuk sintetis dengan biosolid manusia pada lahan pertanian milik keluarganya di Newbridge, dekat Blayney lima tahun yang lalu.

Dia mengatakan tanahnya lebih sehat dari sebelumnya dan pertaniannya sedang meningkat.

“Hal yang penting bagi saya adalah tanah yang sehat dan padang rumput yang sehat akan kembali sehat,” kata Kelly.

Stuart Kelly mengatakan saat dia masih terheran-heran dengan penggunaan  limbah ini, ternyata limbah ini telah membantu menyelesaikan siklus produksi antara kota dan semak-semak.

Tanah ‘terus merespons’

Ahli Agronomi, Roger Crisp mengatakan bahwa penggunaan biosolid di seluruh peternakan barat tengah telah memberi dividen besar, dengan kapasitas dan output lebih dari dua kali lipat bagi banyak produsen.

Petani telah menghadapi kondisi kering dan embun yang membekukan di musim dingin ini, petani domba Gordon Nash, biosolids telah menawarkan perlindungan yang signifikan.

Peta ni memeriksa tanah
Pakar pertanian Roger Crisp (kiri) dan petani Stuart Kelly (kanan) mengatakan menggunakan biosolids masuk akal.

ABC News: Luke Wong

Lahan pertaniannya di Wattle Flat dekat Bathurst pernah “beku sama sekali seperti kerikil”, tapi sekarang dia mengatakan bahwa biosolid telah memperbaiki retensi kelembaban di dalam tanah secara signifikan.

Menteri Energi dan Sumberdaya NSW, Don Harwin mengatakan bahwa Biosolid tidak hanya membantu lingkungan, namun juga membantu meningkatkan efisiensi bagi pelanggan Sydney dengan mengurangi biaya energi.

Baca juga:

Australia Miliki Layanan Pesan Sayuran Segar dari Smartphone

Gigihnya Petani di Australia Barat Bertahan dari Kemarau

Juru bicara Air di Kota Sydney, Gavin Landers menekankan penggunaan limbah manusia pada tanaman pangan aman, karena tidak ada masalah yang dilaporkan dalam dua dekade terakhir.

“Ironisnya, produksi dan penerapan biosolids memiliki peraturan yang lebih ketat daripada penerapan pupuk lain, jadi ada banyak perlindungan di sana untuk memastikan tidak ada masalah,” Landers.

Diterjemahkan pada 10/9/2017 oleh Iffah Nur Arifah dari artikel Bahasa Inggris di sini.