ABC

Kota Rockhampton Bersiap Hadapi Banjir Besar

Otoritas Kota Rockhampton, Queensland tengah mendatangi satu per satu rumah warga dan mengingatkan mereka agar segera meninggalkan daerah-daerah dataran rendah, untuk menghadapi banjir besar yang berpotensi terjadi pekan ini.

Disaat banyak kawasan di negara bagian Queensland sedang berbersih, Kota Rockhampton. muncul menjadi kota terbaru di  Queensland yang merasakan efek pasca terjadinya badai Siklon Tropis Debbie, dengan banjir terbesar diperkirakan akan di terjadi di sungai Fitzroy, pada Senin (3/4/2017). 

Dewan Daerah Rockhampton mengatakan sebanyak 5.400 properti, termasuk 3.000 rumah, akan menghadapi genangan ketika Sungai Fitzroy mencapai tingkat ketinggian banjir terbesar pada hari Senin (3/4/2017)  dan kemudian mencapai puncaknya setinggi 9,4 meter pada Rabu  (4/4) – tingkat ketinggian air sungai Fitzroy  yang tidak terlihat sejak 1954.

Sungai Fitzroy meluap
Sungai Fitzroy diperkirakan akan mencapai tingkat ketinggian banjir teringgi dalam 60 tahun pekan ini.

ABC News: Josh Bavas

Salah seorang warga yang juga seorang veteran asal Rockhampton,Allan Stock mengatakan sekarang adalah kesempatan yang baik untuk kegiatan bersih-bersih musim semi.

Allan Stock mengatakan ia tidak akan meninggalkan apapun yang beresiko terkait rumahnya di pinggiran Kota Rockhampton, Depot Hill yang sudah siap untuk ditinggalkan.

Dia memperkirakan rumahnya akan terendam air hingga  setinggi pinggal di lantai dua,

“Apapun yang disarankan otoritas, anda akan selalu bersiap untuk hal yang lebih dari itu sehingga anda bisa sedikit lebih merasa aman,” katanya.

“Saya mempersiapkan ketinggian air disini akan sampai  9,5 meter – dengan begitu akan memberi saya sedikit ruang – tidak ada banyak yang dapat Anda lakukan tentang hal itu, hanya jalani saja dan menikmati perjalanan.”

warga Rockhampton bersiap menghadapi banjir yang memecahkan rekor banjir di kawasan ini.
Warga setempat memenuhi mobil mereka dengan karung pasir rockhampton untuk melindungi toko mereka dari banjis.

ABC News: Isabella Higgins

Inspektur Polisi Ron Van Saane mengatakan warga harus menjauhi jalan dan meninggalkan rumah mereka sejak banjir meningkat.

Dia mengatakan pihak berwenang sedang bekerja untuk memastikan rumah-rumah warga tidak dijarah.

“Kami akan mengerahkan tambahan personil polisi 30 orang dari berbagai kawasan di Queensland beberapa diantara polisi air dan polisi dari kawasan pengunungan juga dikerahkan” katanya.

Pusat evakuasi didirikan di Arena Pameran Rockhampton.

Inspektur Polisi Van Saane menganjurkan warga untuk mengungsi ke rumah-rumah teman dan kerabat dan hanya menggunakan pusat evakuasi sebagai pilihan terakhir.

Sementara itu Menteri Utama  Annastacia Palaszczuk mengatakan warga Rockhampton sudah terbiasa menghadapi banjir sebelum nya dan tahu apa yang harus dilakukan untuk mempersiapkan diri.

“Tapi yang satu ini, seperti yang saya katakan kemarin, banjir kali ini akan sangat besar,” katanya.

warga rockhampton bersiap menghadapi banjir
Luapan banjir perlahan mendekati landasan pacu bandara rockhampton, 2 April 2017.

ABC News: Josh Bavas

Bandara Rockhampton juga diharapkan akan ditutup pada hari Senin (3/4), dimana beberapa penerbangan sudah lebih dahulu menangguhkan layanannya.

Sebuah tanggul sementara didirikan di sekitar bandara dan pinggiran kota Berserker.

Tim penyelamat air yang diperbantukan dari Cairns, Townsville dan Brisbane telah dikirim sebagai bentuk persiapan untuk  kemungkinan melakukan upaya penyelamatan.

Seorang juru bicara dari layanan Kebakaran dan Situasi Darurat Queensland (QFES) mengatakan tidak ada upaya penyelamatan hingga semalaman.

Warga Rockhampton bersiap hadapi banjir besar
warga melihat ketinggian air di sungai Fitzroy yang mulai naik pada Minggu (2/4).

ABC: Cathy Border

Anggota Dewan Kota Rockhampton, Tony Williams mengatakan warga telah diberitahu untuk mematikan sambungan air dan gas rumah tangga mereka dan mengikat tong sampah seiring dengan ketinggian air mulai meningkat.

Dia mengatakan Kru Energex juga sudah mendatangi rumah-rumah warga di daerah Rockhampton yang akan terkena banjir.

“Mereka memiliki aturan kesehatan keselamatan kerja dimana mereka tidak diperbolehkan mematikan air begitu rumah itu telah digenangi air, sehingga warga harus sudah mematikan sambungan listrik mereka yang mematikan sebelum genangan air,” katanya.

Image7

Pembersihan pasca badai debbie

Sementara itu, di bagian utara Queensland yang paling terpukul oleh Topan Debbie, dewan kota meningkatkan upaya untuk mendukung warga.

Topan menghantam pantai Queensland utara, Selasa (28/3/2017).

Menteri Utama Queensland, Anastacia Palaszczuk menyerukan warga untuk menawarkan bantuan kepada sesama.

“Saya yakin Anda akan melihat warga Queenslanders akan membantu dengan sukarela – pada waktu seperti sekarang ini, mereka siap menjadi pasukan bersih-bersih Queensland karena kita telah melihat hal seperti itu sebelumnya – dan kita akan melihat lebih banyak lagi dampak dari badai Debbie ini di seluruh negara kita,” katanya.

“Pria dan wanita dari Queensland, bersiap-siaplah untuk datang dan mengulurkan tangan karena saya akan meminta Anda untuk membantu.”

Dia mengatakan hingga kini belum diketahui berapa total kerugian akibat bencana badai siklon Debbie di seluruh Queensland.

“Kami tidak tahu pada tahap ini, tetapi kehancuran di seluruh negara kita yang besar – itu akan mengambil bulan untuk memperbaiki,” katanya.

“Kami ingin orang-orang diperlakukan sebagai manusia.

“Saya ingin perusahaan asuransi untuk memahami bahwa orang-orang akan melalui masa sangat sulit dan untuk mengobati orang dengan sensitivitas mereka layak.”

Diterjemahkan pukul 17.00 WIB, 3/4/2017 oleh Iffah Nur Arifah dan simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.