ABC

Kompetisi #AustraliaPlusYou Disambut Luas dan Hangat

Sejak diluncurkan 1 Mei, kompetisi khusus bagi warga Indonesia di tanah air, #AustraliaPlusYou, mendapatkan sambutan hangat dan luas. Memang, pemenangnya akan mendapat hadiah istimewa – belajar bahasa Inggris gratis di Melbourne, Australia.

Untuk ikut kompetisi ini, peserta harus mengirim foto selfie Aussiegram menggunakan app  Australia Plus Indonesia app. Anda juga harus menulis tidak lebih dari 25 kata mengenai mengenai pentingnya belajar bahasa Inggris di Australia.

Dalam berbagai komentar yang sudah masuk, kebanyakan peserta menyebut Australia sebagai tempat yang mereka impikan untuk belajar.

Inilah foto selfie yang sudah dikirim oleh peserta.

Salah seorang di antaranya adalah Irfan El-Chadim  (kanan bawah) dari Palu, Sulawesi Tengah.  "Belajar di Australia adalah cita-cita saya sejak kecil karena merupakan salah satu negara kekuatan dunia dan memiliki kualitas pendidikan yang terbaik. Semoga cita-citaku bisa terwujud." kata pria berusia 23 tahun tersebut.

Sementara itu, peserta lain mengatakan bahwa belajar ingin belajar bahasa Inggris karena berbeda dengan bahasa Inggris di Inggris dan Amerika Serikat.

I like the Australian English accent and Australia is a nice place to visit,” kata Cahyaningsih Navita Sari (kiri atas) dari Bandung,  Jawa Barat.

Peserta lainnya ingin juga mengetahui seluk beluk budaya Australia. Marli Magnalena (kanan atas) dari Bogor (Jawa Barat) berharap bahwa dengan menguasai bahasa Inggris, dia akan bisa belajar lebih banyak mengenai budaya dan gaya hidup penduduk Australia.

Hampir semua peserta setuju bahwa belajar bahasa Inggris saat ini penting. Seperti misalnya Elniscaya Riasetia Hulu (kiri bawah) dari Medan, Sumatera Utara, yang mengatakan bahwa dia ingin belajar bahasa Inggris guna mendukung karirnya kelak. Dan menurut gadis berusia 21 tahun tersebut, Australia adalah tempat terbaik untuk belajar bahasa Inggris.

Kompetisi #AustraliaPlusYou ini akan berakhir 1 Juni 2014 pukul 17.00 WIB dan hanya diperuntukkan bagi orang Indonesia yang tinggal di Indonesia, dan anda bisa mengikutinya lewat tautan berikut:  https://apps.facebook.com/australiaplus.

Anda bisa melihat selfie yang sudah masuk lewat halaman Facebook Australia Plus Indonesia di sini:  http://on.fb.me/1siXNgp .

Album foto ini diperbarui setiap hari dengan selfie terbaik yang kami terima. Mereka yang sudah ikut ambil bagian juga bisa mentweet foto selfie mereka dengan menggunakan hashtag   #AustraliaPlusYou.

Jadi tunggu apa lagi? Bila anda warga Indonesia, segera ambil foto selfi Aussiegram, dan jelaskan mengapa anda ingin belajar bahasa Inggris di Australia (maksimal 25 kata), dan anda bisa mengunjungi Australia untuk belajar bahasa Inggris gratis dalam waktu dekat.