ABC

Kasus Bunuh Diri di Australia Barat Meningkat

Saat ini muncul kekhawatiran tentang meningkatnya jumlah anak-anak yang melukai diri dan bahkan bunuh diri di kawasan utara yang terpencil negara bagian Australia Barat.

Awal bulan ini, seorang anak laki-laki berusia 12 tahun bunuh diri di kota Halls Creek. Sebelumnya terjadi pula insiden bunuh diri oleh seorang anak 12 tahun di komunitas terpencil Kalumburu tahun lalu.

CEO Dewan Urusan Pemuda Australia Barat, Craig Comrie, mengatakan, belum ada cukup data yang tersedia untuk memastikan apakah semakin banyak anak-anak yang melukai diri atau bahkan bunuh diri.

Namun ia mengatakan, nampaknya hal itu meningkat. "Kita mendengar laporan dari orang-orang di daerah Kimberley bahwa anak-anak muda yang mengalami masalah kesehatan mental dan bunuh diri sekarang lebih  muda usianya," katanya.

Comrie mengatakan, insiden bunuh diri biasanya tidak dilaporkan karena dikhawatirkan akan mendorong orang lain menirunya, tapi ia mengatakan, mungkin pandangan itu perlu diubah.

Menurutnya, berbagi informasi tentang apa yang terjadi akan sangat membantu, sehingga dapat dipikirkan apa yang perlu dilakukan dan di bidang apa anak-anak muda itu perlu bantuan.

Statistik menunjukkan, sepertiga anak yang melakukan bunuh diri adalah dari komunitas Aborigin.