ABC

Kampanye Keselamatan Kerja Sepanjang Bulan Oktober

Menteri Tenaga kerja Australia, Eric Abetz, meluncurkan kampanye Keselamatan Kerja pada bulan Oktober ini. Program-program kampanye beragam, mulai dari sejumlah seminar tentang keselamatan kerja hingga strategi menciptakan tempat kerja yang aman.

Seminar-seminar berkaitan dengan keselamatan kerja akan disampaikan secara online. Dalam seminar tersebut akan dibahas pemikiran dan perkembangan terakhir soal keselamatan di tempat kerja.

Para pembicara dalam rangkaian seminar ini berasal dari para ahli dalam dan luar Australia, selain juga diskusi bersama para pelaku bisnis.

Abetz berharap seminar ini akan menjadi cara agar para pekerja, pelaku bisnis, dan komunitas untuk memperdalam soal keselamatan kerja.

"Meningkatkan kepeduliaan soal keselamatan kerja akan mengurangi cedera dalam bekerja, meningkatkan produktivitas, bahkan menyelamatkan nyawa," tambah Abetz.

Dua pekerja membersihkan kaca di sebuah pusat kesehatan di Australia Barat.

Hingga 1 October 2014, tercatat ada 132 pekerja di Australia yang meninggal di tempat kerja. 

Sektor transportasi, layanan pos dan jasa kirim, serta pabrik, masih menjadi industri paling beresiko. 36 pekerja tewas dari sektor tersebut.

Sementara, ada 31 pekerja yang meninggal di sektor pertanian.

"Ini menjadi penting bagi semua bisnis, berapa pun besarnya, untuk secara efektif mengelola kesehatan dan keselamatan para pekerja."

"Jadi bulan Oktober ini, saya mendorong semua orang untuk memprioritaskan keselamatan kerja, bisa dengan mengikuti virtual seminar dan menjadi pemimpin masalah keselamatan kerja ini."

Safe Work Australia, kampanye ini disebut, juga hadir dalam aplikasi bagi para pengguna smart phone.