ABC

Ingin Tumbuhkan Budaya Kerja, Australia Potong Tunjangan Pengangguran

Bendahara Negara Australia Joe Hockey menyatakan, perubahan atas tunjangan pengangguran dalam APBN 2014 yang diajukan Selasa (13/5/2014) malam, dimaksudkan untuk menumbuhkan budaya kerja sejak dini di kalangan anak-anak muda negara itu.

Menteri Joe Hockey meminta generasi muda Australia untuk "berpenghasilan" atau "belajar", dengan pengangguran di bawah usia 25 tahun akan menerima lebih sedikit tunjangan dibanding sebelumnya.

"Menciptakan budaya tunjangan sejak mereka meninggalkan sekolah hanya akan melemahkan mereka dalam kehidupannya," kata Hockey kepada ABC.

"Kita tetap memiliki jaring pengaman sosial yang sekarang fokusnya pada penyediaan insentif untuk bekerja atau belajar daripada langsung berharap tunjangan," katanya.

Selain itu, di bawah APBN baru, setiap pasien yang mengunjungi dokter juga akan dikenakan pembayaran tambahan senilai 7 dollar.

"Konsep bahwa kunjungan ke dokter adalah gratis adalah tidak riil, karena selama ini setiap kunjungan ke dokter dibayar oleh uang pajak rakyat,' kata Hockey.

Menteri Hockey juga menjelaskan, peningkatan anggaran pertahanan dapat dibenarkan meskipun ada pemotongan di sektor lainnya.

"Kita tidak tahu apa yang akan terjadi, ancaman tradisional kepada bangsa kita bukan berupa invasi dari negara lain," katanya.

"Namun kita menganggarkan dana besar bagi cyber-security dan hal-hal lain yang sama sekali berbeda yang dapat mengancam keamanan nasional kita," tambahnya.