ABC

Hari Pertama Sekolah Lima Pasangan Kembar di Canberra

Hari pertama di sekolah selalu menjadi saat yang menggelisahkan murid baru maupun orang tua mereka. Namun bagi 10 murid TK di Sekolah Dasar North Ainslie di Canberra, bersekolah dengan pasangan kembar mereka membuat suasana hari pertama lebih mengenakkan.

Lima pasangan kembar, empat diantaranya kembar identik memulai hari pertama sekolah mereka hari Senin (4/2/2018), hari baru tidak saja bagi para murid, namun juga orang tua maupun para guru.

Dua set anak kembar menaiki peralatan bermain di Sekolah Dasar Ainslie Utara
Dua pasang kembar, Alessandra dan Isabella dan Edgar dan Louis, di Sekolah Dasar Ainslie Utara.

ABC News: Elise Pianegonda

Mereka bergabung dengan sekitar 80 siswa lainnya di sekolah yang berlokasi di utara Canberra dan lebih dari 4.000 sekolah umum di wilayah Canberra.

Kepala Sekolah Tania Collis mengatakan di salah satu kelas gurunya harus bekerja keras untuk bisa membedakan pasangan kembar tersebut karena tiga pasangan berada di kelas tersebut.

“Orang tua mereka telah memberi kami beberapa tip dan trik – melihat warna sepatu mereka dan hal-hal lain,” katanya.

‘Mereka benar-benar siap’

Victoria dan Cassandra di Sekolah Dasar Ainslie Utara
Victoria dan Cassandra malu tapi sangat gembira saat hari pertama mereka di sekolah.

ABC News: Elise Pianegonda

Tentu bukan hanya murid baru yang gugup.

Banyak orang tua meneteskan air mata saat mereka berpamitan dengan anak-anak mereka di luar kelas dengan sebuah tanda yang berbunyi: “Hari pertama – jadilah pemberani.”

Tapi untuk Brittany Champness, orang tua dari anak kembar Louis dan Edgar, fakta bahwa anak laki-laki mereka berada di sekolah yang sama satu sama lain sedikit meringankan hari pertama bersekolah tersebut.

Brittany Champness memeluk anaknya Edgar pada hari pertama sekolahnya
Brittany Champness mengatakan fakta bahwa Edgar dan Louis saling membantu membuatnya merasa sedikit gugup tentang hari besar mereka.

ABC News: Jake Evans

“Dengan kedua anak kembar bersekolah di sekolah yang sama, maka kemungkinan kecil mereka akan bersedih,  yang akan ikut membuat saya juga bersedih,” katanya.

“Saya merasa agak sedikit sedih namun saya sangat bahagia untuk mereka. Mereka benar-benar siap.”

Dengan hari pertama, siswa baru ini hanya memiliki sekitar 2.600 hari sekolah tersisa.

Isabella bermain di Sekolah Dasar Ainslie Utara
Isabella sangat senang dengan hari pertamanya.

ABC News: Elise Pianegonda

Simak beritanya dalam Bahasa Inggris disini.