ABC

Dua Terduga Teroris Ledakkan Bom Rakitan di Bandung

Kepolisian Resor Kota Besar Bandung, Jawa Barat, mengatakan, situasi di kota tersebut telah berhasil dikendalikan setelah sebuah bom rakitan diledakan oleh dua orang terduga teroris di dekat sebuah sekolah Senin pagi, (27/2/2017).

Tidak ada korban luka dalam ledakan bom, yang digambarkan polisi berbentuk panci masak bertekanan tinggi yang dipenuhi paku tersebut.
Setelah peledakkan, salah seorang pelaku melarikan diri ke kantor kelurahan Arjuna, Jalan Arjuna, Kota Bandung, yang ada di dekat lokasi, tempat di mana dia telah dikepung oleh polisi.
Tidak ada sandera, semua pegawai negeri yang ada di kantor kelurahan itu berhasil melarikan diri dari gedung.
Bangunan kelurahan itu sempat terlihat mengeluarkan asap dan pelaku peledakan terlihat melemparkan bom berdaya ledak rendah ke arah polisi.
Dia kemudian berhasil dilumpuhkan dan akhirnya meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit.
Kepolisian Daerah Jawa Barat mengatakan, mereka meyakini tersangka nomor dua merupakan seorang perempuan yang kini melarikan diri.
Kapolri Jendral Polisi Tito Karnavian mengatakan, tersangka yang berhasil ditembak oleh polisi menuntut agar tersangka teroris lainnya dibebaskan dari penjara.
Menurut Tito Karnavian, pria itu merupakan anggota Jamaah Ansharut Daulah (JAD), organisasi teroris yang mendukung serangan teror di Jakarta tahun lalu yang terinspirasi oleh ISIS.