ABC

Cerobong Bersejarah di Australia Dirobohkan

Cerobong Port Kembla Copper yang ikonik di negara bagian New South Wales telah dirobohkan dengan ledakan Kamis (20/2/2014) pagi, disaksikan oleh ribuan orang.

Cerobong setinggi 200 meter itu, yang dibangun dari kira-kira 7000 ton beton, batu bata dan baja, dirobohkan dengan ledakan terkendali sekitar pukul 11.15 pagi waktu setempat.

Debu beterbangan setelah cerobong itu jatuh.

Hampir seribu peledak dipasang di sekitarnya, tapi cerobong itu jatuh dalam keadaan utuh, bukannya patah menjadi tiga sebagaimana direncanakan.

Zona eksklusif 300 meter diberlakukan untuk alasan keamanan sebelum peledakan itu, dengan sekitar 250 warga diungsikan.

Banyak orang bersorak ketika cerobong itu jatuh dan peristiwa itu juga diposting di media sosial.

Bangunan yang menjadi ikon itu bukan saja berfungsi sebagai cerobong, tapi juga merupakan alat navigasi laut dan atraksi turis sejak dibangun tahun 1965.

Sebelum peledakan, General Manager Port Kembla Copper, Ian Wilson, berusaha menepis laporan bahwa logam berat dan asbestos dari bangunan itu akan menimbulkan ancaman kesehatan.

Tim inspektur kemudian mengecek keamanan dan kontaminasi sebelum perintang-perintang di sekitar zona eksklusif disingkirkan.

Polisi siaga dan  memastikan tidak ada orang yang berada dekat cerobong itu ketika dirobohkan.