Australia Selatan Inginkan Hubungan Perdagangan dengan Asia Tenggara
Kamar Dagang dan Industri Australia Selatan, Business SA, mengatakan, strategi Pemerintah Austraia Selatan untuk membuka hubungan perdagangan dengan Asia Tenggara akan membantu bisnis lokal mencari pasar baru.
Untuk rencana tersebut, pemerintah akan mengalokasikan 1,1 juta dollar selama empat tahun, termasuk menunjuk seorang penasehat strategis didukung oleh suatu Dewan Australia Selatan – Asia Tenggara.
Ekspor tahunan Australia Selatan ke Asia Tenggara sudah bernilai sekitar 2 milliar dollar.
CEO Business SA, Nigel McBride, mengatakan, strategi itu memberi kesempatan besar bagi usaha kecil dan menengah.
"Seringkali negara-negara ASEAN merupakan opsi yang lebih baik bagi usaha kecil dan menengah daripada negara-negara dengan ekonomi raksasa seperti China dan India," katanya.
Menteri Utama Australia Selatan Jay Weatherill sebelumnya melangsungkan pembicaraan di Adelaide dengan Presiden Singapura Tony Tan Keng Yam yang sedang berkunjung.
Menteri Perdagangan dan Investasi Australia Selatan Martin Hamilton-Smith mengatakan, kawasan Asia Tenggara yang berkembang pesat penuh dengan peluang.
"Semakin banyak produk dari perusahaan-perusahaan kita dapat dijual ke luar negeri, semakin banyak pekerjaan tercipta di sini, maka bisnis dapat tumbuh dan mekar," jelasnya.