ABC

Atasi Kemiskinan, Biarawati Australia Salurkan Pinjaman Tanpa Bunga

Istilah microfinance (keuangan mikro) menjadi kata popular belakangan ini, tetapi ordo biarawati Katolik di Australia, The Sisters of Good Shepherd, telah melakukannya selama beberapa dasawarsa.

Keberhasilan situs sosial seperti pinjaman Kiva berarti banyak orang mengasosiasikan keuangan mikro dengan internet dan negara-negara berkembang.

Namun ordo tersebut pertama kali memulai pengoperasian microfinance itu di Negara Bagian Victoria pada tahun 1981, meminjamkan uang mereka sendiri, bebas bunga kepada orang-orang yang kesulitan membayar kebutuhan-kebutuhan utama rumah tangga.

Mantan Komisioner Polisi Victoria, Christine Nixon, yang juga ketua Dewan Microfinance Good Shepherd, kepada ABC mengatakan, para biarawati itu yang semula menggagas ide tersebut.

"Semua penasehat mereka berkata 'Anda tidak akan pernah mendapatkan uang Anda kembali'," kata Christine Nixon. Namun nyatanya 98 persen uang mereka kembali.

Microfinance Good Shepherd kini menawarkan pinjaman tanpa bunga – No Interest Loans (NILS), dan mendapat dukungan keuangan lainnya di 650 lokasi di seluruh Australia, melalui lebih dari 250 organisasi masyarakat terakreditasi.

Christine Nixon mengatakan pinjaman hingga $1.200 atau senilai sekitar 12 juta rupiah tersedia untuk orang-orang memiliki kartu konsesi dan perlu membeli barang atau kebutuhan lain yang diperlukan.

Sue, seorang pendengar radio ABC 774 Melbourne, mengatakan bahwa dia telah menggunakan jasa pelayanan itu dua kali.

"Saya hidup sendiri, saya tidak punya keluarga," kata Sue. "Itu fantastik, bukan saja secara finansial. Ini memberi Anda dorongan, mengetahui ada suatu tempat dimana Anda dapat pergi dan mereka tidak mengambil keuntungan dari Anda."

"Hal itu membuat semangat kita jauh meningkat," Kata Christine Nixon, "Kita tahu bahwa di Australia ada sekitar 3,6 juta orang yang digambarkan sebagai secara finansial tersisihkan. Mereka ini tidak punya kartu kredit. Mereka tidak akan dapat pinjaman."

Saat ini Microfinance Good Shepherd bermitra dengan National Australia Bank demikian juga dengan pemerintah-pemerintah negara bagian dan federal yang menyediakan pinjaman.

Good Shepherd juga menerima berbagai sumbangan dari masyarakat masuk. Uang pinjaman yang dikembalikan masuk ke tabungan untuk kembali dipinjamkan kepada mereka yang membutuhkannya nanti.

"Keuangan yang berputar," kata Christine Nixon. "Anda mengembalikan uang pinjaman, orang lain mendapat uang pinjaman."