ABC

500 Warga Afghanistan Dimukimkan di Australia Pasca Bantu Misi Australia

Lebih dari 500 warga negara Afghanistan yang membantu misi Australia di Afghanistan telah dimukimkan di Australia dibawah program relokasi khusus. Program pemukiman ini dilakukan sebagai bentuk kebijaksanaan pemerintah Australia  mengingat resiko bahaya yang dihadapi warga Afghanistan dan keluarganya tersebut.

Menteri Pertahanan Australia, David Johnston mengatakan karyawan warga negara Afghanistan dan keluarga mereka, termasuk penterjemah, dinilai berada pada resiko berbahaya setelah memberikan dukungan penting untuk Angkatan Pertahanan Australia dan lembaga Pemerintah Australia di Afghanistan.
 
"Banyak karyawan tersebut ditempatkan pada risiko yang signifikan dari bahaya dengan pemberontak di Afghanistan, karena sifat pekerjaan mereka yang sangat terlihat dan berbahaya," kata Johnston dalam sebuah pernyataan.

Kebanyakan dari mereka sudah dimukimkan di Australia sejak tahun 2013 dan awal 2014 lalu.

Pernyataan yang dirilis Kementerian Pertahanan juga menyebutkan pemerintah melakukan hal ini dengan pertimbangan kebijaksanaan yang sangat tinggi, mengingat sensitifitas dan resiko yang dimungkinkan terhadap karyawan warga Afghanistan dan keluarganya,”

Diketahui kalau warga Afghanistan yang bekerja pada misi Australia di Afghanistan ini dan keluarganya bersedia dimukimkan di Australia dan mengatakan mereka bersedia memulai hidup baru dan berusaha menyesuaikan diri secepat mungkin.

Keluarga mereka diberikan fasilitas akomodasi, layanan kesehatan dan bantuan barang-barang rumah tangga.

"Banyak dari mereka sudah mulai bekerja atau mendapat kesempatan pelatihan kejuruan dan anak-anak mereka juga sudah bersekolah, "kata Menteri Sosial Kevin Andrews dalam pernyataan bersama.

Menyusul telah selesainya misi Australia di Uruzgan dan keberangkatan personil militer  Australia dari provinsi tersebut, Australia akan terus memberikan pelatihan dan dukungan penasehat kepada Pasukan Keamanan Nasional Afghanistan.