Menunggu Waktu Berbuka Puasa ditemani Program “Ngabuburit Yuk!” bersama Husain (Kadam Sidik)

Tidak terasa, kita telah disambut kembali oleh bulan yang paling dinantikan oleh seluruh umat muslim di dunia, yaitu Bulan Ramadan. Selain menjadi bulan yang tepat bagi umat muslim untuk berlomba-lomba mendekatkan diri kepada Sang Pencipta, di Bulan Ramadan juga akan banyak sekali tradisi atau hal-hal unik lainnya yang hanya bisa dilakukan dan ditemui pada bulan Ramadan.

Beragam akivitas dan hal unik yang sangat dirindukan di bulan Ramadan selain melakukan ibadah puasa, diantaranya adalah kegiatan Sahur, Berbuka Puasa Bersama, Salat Tarawih, serta kegiatan yang tak kalah berkesan adalah Ngabuburit. Ngabuburit sendiri memang merupakan salah satu kegiatan yang hanya bisa dilakukan saat bulan Ramadan, dimana umat muslim yang berpuasa melakukan kegiatan sambil menunggu waktu berbuka puasa. Biasanya sebelum waktu berbuka puasa, banyak sekali berbagai aktivitas yang bisa dilakukan, seperti berburu takjil, mempersiapkan menu berbuka puasa bersama keluarga, ataupun menonton tayangan-tayangan edisi bulan Ramadan yang menghibur.

Tidak terkecuali BINUS TV, yang mana setiap tahunnya mempersembahkan program spesial Ramadan yang bertajuk “Ngabuburit Yuk!” untuk menemani Smart Viewers sambil menunggu waktu berbuka puasa. Program “Ngabuburit Yuk!” yang dipersembahkan oleh BINUS TV pada tahun 2023 ini akan menyuguhkan informasi-informasi yang menghibur yang dikemas secara menarik.

Setelah sukses dengan “Ngabuburit Yuk!” tahun 2022 lalu, yang mendatangkan Habib Husein Ja’far sebagai Narasumber, pada tahun 2023 ini “Ngabuburit Yuk!” akan menghadirkan pendakwah muda, yaitu Husain (Kadam Sidik ). Selain dikenal dengan sosok pendakwah muda, Kadam Sidik  juga merupakan pelopor pertama pendakwah di sosial media TikTok.

Mengusung konsep yang sama seperti tahun sebelumnya, Kadam Sidik  akan bermonolog dengan membacakan pertanyaan-pertanyaan dari Smart Viewers yang telah dipilih oleh Tim “Ngabuburit Yuk!”. Pertanyaan-pertanyaan tersebut kemudian akan dijawab oleh Kadam Sidik  menurut pandangan Islam yang akan disampaikan secara menarik.

Setiap minggunya, “Ngabuburit Yuk!” bersama Kadam Sidik akan membahas pertanyaan-pertanyaan sesuai dengan tema yang berbeda dan tentunya merupakan keresahan-keresahan yang umumnya terjadi di kehidupan sehari-hari. Bermacam-macam tema setiap episodenya, diantaranya adalah :

  • Episode 1 : Standar Pendakwah Muda di Media Sosial
  • Episode 2 : Penyakit Ain, apakah ada penyebab dan obatnya?
  • Episode 3 : Pasangan kita orang yang beda agama. Lanjut atau engga?
  • Episode 4 : Menanggapi fenomena sehari-hari yang sering diabaikan.

Smart Viewers bisa langsung menanyakan keresahan-keresahan yang kamu alami sesuai tema yang akan diinfokan melalui Instagram BINUS TV. Ramadan Smart Viewers tentunya akan semakin berwarna ditemani “Ngabuburit Yuk!” bersama Kadam Sidik yang akan menemani kamu sambil menunggu waktu berbuka puasa. “Ngabuburit Yuk!” bersama Kadam Sidik bisa kamu saksikan setiap hari Jum’at selama bulan Ramadan, pukul 16.30 di YouTube Channel BINUS TV.

read more

BINUS TV merupakan Digital Content Creator Kampus pertama di Indonesia sekaligus  media televisi berbasis streaming dari Bina Nusantara (BINUS) Group. BINUS TV telah memproduksi ribuan konten menarik dengan kualitas penyiaran berbasis teknologi High Definition  (HD) yang ditayangkan melalui  YouTube Channel  BINUS TV dan website (www.binus.tv). Seluruh konten yang diproduksi oleh BINUS TV merupakan kreasi dari anak-anak muda yang memiliki kreatifitas, semangat, komitmen, serta didukung oleh peralatan dan teknologi yang memadai.

Untuk informasi tambahan, hubungi:

marketing@binus.tv

Gedung R Lt. 3 Kampus BINUS Syahdan

Jl. K.H. Syahdan No. 9 Palmerah, Jakarta Barat 11480.

Mobile: +62 812-1153-2323

Phone: +6221534 5830 ext. 2353

Atau di laman Social Media kami:

Homepage             : www.binus.tv

Facebook               : BINUS TV

Twitter                    : @binustv

Instagram              : @binustv

Youtube                 : BinusTV Channel

TikTok                     : @BINUSTV

Anis Sahara