Remaja Tasmania Korban Serangan Teroris di Paris Kondisinya Stabil

Seorang remaja asal Tasmania, Australia turut menjadi korban dalam serangan penembakan di Kota Paris. Emma Parkinsons mengalami sejumlah luka tembak di bagian pahanya ketika menghadiri acara konser musik rock di Gedung Konser Bataclan.